Jumat, 22 Juni 2012

Cara Membookmark Website di Mozilla Firefox

Pada tutorial kali ini kita akan membahas tentang cara membookmark website di mozilla firefox, mungkin sudah banyak yang tahu tetapi buat yang belum tahu silahkan ikuti tutorial berikut ini.

Langkah 1 :

Buka website yang ingin di bookmark menggunakan mozilla firefox

Langkah 2 :

Jika halaman website telah tampil klik tombol berbentuk bintang yang ada di address bar kemudian klik 1 kali lagi tombol berbentuk bintang tersebut.

Langkah 3 :

Pada bagian Folder ganti Unsorted Bookmarks menjadi Bookmarks Toolbar.

Langkah 4 :

Klik tombol Done

Tutorial Tambahan

Cara Menampilkan Bookmarks Toolbar

Jika bookmarks toolbar tidak muncul di browser mozilla firefox kamu maka untuk menampilkannya silahkan kamu klik View>Toolbars>Bookmarks Toolbars

Cara Membuat Folder di Bookmarks Toolbar

Untuk membuat folder di bookmarks toolbar caranya cukup mudah yaitu klik kanan di bookmarks toolbar kemudian klik New Folder setelah itu masukan nama lalu klik tombol Add.

Info

Pada tutorial kali ini menggunakan mozilla firefox versi 12 dan buat kamu yang ingin tahu berapa versi browser mozilla firefox yang digunakan silahkan kamu masukan about: di address bar kemudian tekan Enter atau supaya lebih mudah bisa melalui Help>About Firefox.

Jika masih merasa bingung dengan tutorial diatas silahkan bertanya lewat kotak komentar yang ada dibawah ini.

Baca Juga :